Feature How-To-Do: Pecinta Pedas, Wajib Coba!!



Membuat Makanan khas Korea “Tteokbokki”, Hanya dengan 11.000!🌶


Bagi kalian yang suka menonton film atau drama Korea, pasti sudah tidak asing lagi dengan makanan khasnya yaitu tteokbokki. Ya, makanan ini sangat cocok untuk kalian yang suka makanan pedas. Tteokbokki ini terbuat dari tepung beras yang kemudian dimasak dengan bumbu gochujang atau pasta cabai Korea. Mmmm.. penasaran kan rasanya seperti apa? Biasanya kan kalian cuma liat di drama Korea doang, mending sekarang coba bikin sendiri di rumah yuk! Atau buat kalian yang ngekost, tteokbokki ini bisa dibuat di kostan juga loh karena resepnya juga sangat mudah dan bahan-bahannya mudah didapat.
Catatan:
-     Modal diatas tidak termasuk harga garam, bawang putih dan minyak. Karena bahan ini pasti sudah tersedia di rumah kalian masing-masing dan dibutuhkannyapun hanya sedikit saja.
-     Mohon maaf tulisan ini mengandung brand tertentu.
-     Resep ini dibuat setelah beberapa kali percobaan dan gagal, dan akhirnya berhasil juga.

Kita mulai dari bahan-bahannya terlebih dahulu.
Bahan:
1.      Tepung beras Rosebrand harga Rp. 6.500,- kalian bisa mendapatkannya di warung sekitaran rumah kalian, atau jika tidak tersedia silahkan kunjungi minimarket. Kalau masih tidak ada juga, ya masa sih gak ada?
2.      Bubuk cabe harga Rp. 4.500,-
3.      Minyak goreng 3 sendok
4.      Garam 2 sendok
5.      Bawang putih 7 siung
6.      Gula putih 3 sendok



Setelah membeli dan menyiapkan semua bahan-bahannya, maka langkah selanjutnya adalah kita pergi ke dapur dan awali dengan membaca basmallah bersama-sama agar hasilnya memuaskan dan tidak gagal. Bismillahirahmanirahim.

Cara membuat :
1.      Setelah baca basmallah, rebus air panas secukupnya.
2.      Tuangkan tepung beras dan garam sebanyak 1 sendok ke mangkok atau ke wadah yang lebih besar agar leluasa.
3.      Masukkan air panas ke tepung yang sudah dicampur garam sambil di aduk. Airnya jangan terlalu banyak, tuang air sedikit demi sedikit sampai adonan menjadi keras.
4.      Jika adonan tepung sudah rata dan keras, bentuklah adonan tersebut menjadi bentuk lonjong-lonjong panjang seperti gambar di bawah ini.
Ingat! Jangan sampai adonan nya masih dalam keadaan lembek, sudah pasti gagal.

5.      Panaskan air kembali, kali ini tambahkan minyak 3 sendok. Kenapa ditambah minyak? Karena sekarang kita akan rebus tteok yang sudah dibentuk tadi, agar tidak saling menempel satu sama lain.
6.      Tunggu sampai tteok nya matang, kalau sudah matang ditandai dengan tteoknya naik ke atas permukaan air. Jika masih dibawah, maka itu belum matang.

7.      Jika sudah matang semua, angkat tiriskan. Tips agar tteok makin kenyel dan enak saya sarankan untuk masukkan ke freezer terlebih dahulu. Jika sudah beku, keluarkan dari freezer lalu potong-potong kecil menyamping.
8.      Kita lupakan dulu tteok yang sudah dipotong-potong itu, sekarang mari kita membuat bumbu Gochujangnya(pasta cabe) terlebih dahulu. Ambil tepung beras 2 sendok. Lalu ulek bawang putih sebanyak 7 siung.

9.      Lalu campurkan tepung, bawang yang sudah diulek, gula 3 sendok, garam ke
dalam satu mangkuk. Jika kalian suka saos, boleh ditambahkan saos.

10.  Setelah pastanya jadi. Lalu masukan pasta cabai ke air yang sudah mendidih lalu aduk-aduk.

11.  Masukin tteok yang tadi sudah dipotong-potong. Diamkan sampai airnya menjadi pasta. Disini saya tambahkan bakso sapi nemu di kulkas hehehe

12.  Jadi deh tteokbokkinya! Siap disantap bersama teman-teman. Tambah nikmat jika dibarengi dengan meminum Teajus Lemon.

Selamat mencoba teman-teman pembaca blog-ku!
Ayo bangun dari rebahan, pergi ke dapur kita rasakan keseruan membuat tteokbokkinya, semoga berhasil!

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KESIAPSIAGAAN BENCANA

PENILAIAN RESIKO BENCANA

Jenis dan Karakteristik Ancaman Bencana